Rabu, 19 September 2007

PUSAKA DJAWI "KATES"




Nama Produk : Pusaka Djawi tjap Kates
Produksi : Simolliki, Surakarta Djawa Tengah Sala
Dikeluarkan oleh : Ibu Pringgosusanto
Jenis Rancangan : packaging
Jenis Produk : jamu terlambat bulan
Terdaftar tanggal : 23 Oktober 1992
No. kode produksi : 67828

Data Visual :
Desain produk ini terlihat sangat kontras dikarenakan warna yang digunakan adalah warna yang kontras, yaitu warna merah, kuning, oranye, dan pink. Bentuknya simple dengan bingkai persegi. Pada bagian atasnya terdapat merek dari produk ini yang menggunakan tulisan yang unik. Pada bagian tengahnya terdapat gambar kates atau pepaya yang merupakan tjap dari produk itu sendiri. Dan pada bagian bawahnya terdapat tulisan honocoroko. Bagian belakang terdapat komposisi, khasiat dan kegunaan, cara pemakaian, dan perhatian. Pada bagian tengahnya terdapat tulisan asli dengan warna kuning. Di bawah kanan terdapat foto pembuatnya dan di kirinya terdapat cap dari produk ini.

Komposisi :
Chinchon.Chort. 26%
Glycyrrh.rad. 10%
Zing. Rh 8%
Retrof.Frunct. 8%
Pip.nigr.Fruct. 6%
Caryyoph.Fol. 6%
Alyx.Cort. 4%
Stych.Ligus.Lig. 6%
Chamomill.Flos. 4%
Foenix.Fruct. 4%
Curc.dom.Rh. 4%

Khasiat dan kegunaan :
Mengatur datang bulan tepat pada waktunya, Mencegah sakit perut, sakit pinggang, pusing dan mual yang timbul pada masa Datang Bulan, Menyembuhkan keputihan, Menyempurnakan jalannya darah dan berguna sekali untuk menghilangkan rasa lesu, kurang semangat dan lemah.

Cara pemakaian :
Sebungkus diseduh dengan 1/2 gelas (+ - 100ml ) air matang hangat lalu diminum seluruhnya 3x1 bungkus sehari, diminum waktu dekat Haid. Juga membantu prohram KB.

Perhatian :
Wanita yang sedang hamil sebaiknya tidak minum jamu ini.

Brandnya menggunakan bingkai persegi dan warna yang digunakan adalah warna yang menarik perhatian, yaitu merah, merah muda, kuning, dan orange. Perpaduan warna ini terlihat kontras dan menarik perhatian. Pada masa ini banyak menggunakan warna-warna yang norak atau kontras. Selain itu, pada petik dua pada tulisan kates, petik duanya yang awal ada di bagian bawah dan yang akhir ada di bagian atas. Pada brand terdapat gambar kates yang memperjelas tjap dengan gambarnya. Selain itu juga terdapat tulisan honocoroko yang artinya sama dengan bahasa indonesia di sebelah samping kirinya. Tulisan honocoroko ini menambah kesan tradisional. Pada bagian belakang terdapat logo dan cap produk ini juga foto pembuatnya yang menggunakan warna merah muda agar terlihat jelas. Jenis tulisan yang digunakan seperti times new roman dan arial. Pada brand produk jenis tulisan sudah bervariasi dengan perpaduan warna merah dan putih sehingga terlihat lebih jelas dan kontras dengan latar belakangnya yang berwarna orange.